Rabu, 15 Januari 2014

Melacak smartphone android yg hilang dengan android device manager

Assalamualaikum sahabat blogasik di manapun anda berada, jumpa lagi bersama saya admin yg tak pernah lelah membagi ilmu kepada sahabat-sahabat blogasik.
apa kamu pernah kehilangan smartphone android kamu?
jika itu pernah, tenang, admin punya satu trik nih untuk melacak di mana smartphone android kamu berada.
tinggal lihat di bawah yaaa.. ;)

Kehilangan perangkat canggih seperti smartphone, saat ini bukanlah menjadi sebuah berita yang tabu. Semakin banyak smartphone yang bermunculan, saat ini semakin banyak juga tangan-tangan jahat yang ingin memilikinya namun dengan menggunakan cara lain selain membeli. Jika anda pengguna smartphone dengan OS Android, anda tidak perlu kuatir jika suatu saat anda lupa menaruh smartphone kesayangan anda, dan bisa juga untuk antisipasi jika suatu saat smartphone anda hilang, entah itu hilang karena jatuh atau dicuri oleh orang. Anda bisa mencoba melacak keberadaan smartphone kesayangan anda tersebut dengan menggunakan Android Device Manager. Langsung saja lihat cara-caranya dibawah ini.



  • Sebelum anda mengaktifkan smartphone Android anda, pastinya anda sudah pernah login dengan email akun Google atau yang lebih sering kita panggil dengan Gmail, terlebih dahulu. Disini perangkat yang akan anda gunakanuntuk melacak keberadaan smartphone Android anda adalah PC atau bisa juga dengan menggunakan laptop.
  • Anda bisa membukan halanan https://www.google.com/android/devicemanager, jika sudah, silahkan anda login dengan menggunakan akun Gmail yang sama sesuai dengan akun yang anda gunakan untuk daftar Android anda yang telah hilang. Jika sudah, maka Android Device Manager akan meminta izin anda agar bisa melacak perangkat Android anda yang telah hilang. Pilih Accept.
  • Jika anda memasukkan akun yang benar, maka akan terdeteksi perangkat anda, dan pilih perangkat anda untuk memulai melacak. Jika sudah, langkah selanjutnya yang harus anda lakukan adalah penguncian perangkat, sesuai dengan nomor urut pilihan. Pilih menu Lock (penguncian perangkat), utamakan yang itu agar sang “pencuri” atau “penemu” tidak bisa mengubah smartphone Android anda.
  • Masuk pada menu Lock anda bisa memasukkan password  yang sifatnya pribadi, jadi hanya anda sendiri yang bisa membukannya, lalu klik Lock. Setelah selesai, saatnya anda mulai untuk mencari dengan klik tombol Refresh, dan akan keluar tempat terakhir smartphone anda. Dan klik double klik untuk memperbesar peta. Dan pastikan sebelumnya, bahwa aplikasi GPS anda telah aktif agar bisa dideteksi oleh Google.

  • Jika sudah berada didekat lokasi smartphone Android anda berada, maka maka anda bisa menyalakan sirine agar bisa mengkonfirmasi lokasi perangkat anda yang pasti, dan anda bisa menekan tombol “Ring”. Maka secara otomatis, perangkat anda akan berbunyi dengan volume yag sangat tinggi, meskipun sebelumnya anda “silent”.

Itu sedikit trik tentang bagaimana melacak smartphone android kita berada setelah terjadi kehilangan, semoga bermanfaat ya sahabat. sampai ketemu lagi di post yg lain. ;) 


3 komentar:

  1. Untk melacak android teman apakah yg harus sy lakukan? sy udah donwload device manager di smartphone sy. Tpi setelah sy buka yg tertera hanya acount google sy..tak ada untuk cari org lain..apakah sy harus lewat browser?tq

    BalasHapus
  2. Untk melacak android teman apakah yg harus sy lakukan? sy udah donwload device manager di smartphone sy. Tpi setelah sy buka yg tertera hanya acount google sy..tak ada untuk cari org lain..apakah sy harus lewat browser?tq

    BalasHapus
  3. Untk melacak android teman apakah yg harus sy lakukan? sy udah donwload device manager di smartphone sy. Tpi setelah sy buka yg tertera hanya acount google sy..tak ada untuk cari org lain..apakah sy harus lewat browser?tq

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung, jangan bosan-bosan untuk mengunjungi blogasik yaa ;)